Jumat, 14 September 2018

Persiapan Haul Syekh Kholifah di Desa Ngepungrojo

Jateng7. Pati - Sebagai salah satu cara mengenang jaya leluhur adalah melakukan peringatan melalui kegiatan yang positip guna nguri-nguri dan mencontoh suri tauladan para leluhur yang telah berjasa besar terhadap keturunanya. 

Dok/jateng7.

Seperti yang akan dilaksanakan oleh pemerintah desa Ngepungrojo - Pati yang sedang melaksanakan koordinasi demi kelancaran acara haul Syekh Kholifah tahin 2018 dengan puncak acara karnaval yang akan dilaksanakan minggu (23/08)

Menurut Kepala Desa Ngepungrojo Yuyun Agustya, kegiatan haul kali ini dirasakan lebih meriah dibanding peringatan yang telah lalu. 

Hal tersebut dikarenakan persiapan dari panitia yang matang melalui rangkaian diskusi yang telah berlangsung seta dukungan dari seluruh masyarakat Ngepungrojo yang sangat antusias dengan ikut serta menghadirkan grup drum band, tongtek, seni kreasi serta lainya, bahkan satu rt ada yang mengeluarkan 2 tim pertunjukan.

Masih menurut Yuyun sapaan dari kepala desa Ngepungrojo, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahunya dengan tujuan mempererat tali persaudaraan seluruh masyarakat desa Ngepungrojo. 

Namun demikian dalam pelaksanaan karnaval pihaknya menghimbau agar para pengunjung dan peserta tetap menjaga keamanan dan ketertiban masing-masing, untuk itu pihaknya akan bekerjasama dengan kepolisian, koramil dan pam swakarsa untuk menjaga acara berjalan lancar dan tetap kondusif.

Sedangkan menurut Sukardi selaku panitia kegiatan haul Syekh Kholifah 2018 kegiatanya  akan dilaksanakan mulai tanggal 11/09 sampai dengan 7/10 dengan rangkaian kegiatan tahlil umum (ibu-ibu), Tahtimul Qur'an Binadlor, Manaqib, Tahlil umum, Buka Slambu, Lelang Slambu, Jama'ah Rotib, Jamaah Berjanji, Festival Rebana Clasik, Karnaval, Lomba ibu-ibu PKK, Pengajian umum, Pentas seni, dan jalan sehat berhadiah dengan melibatkan para Kyai, Habaib dan seluruh masyarakat desa Ngepungrojo. (Andik)
Comments


EmoticonEmoticon

Related Post